Mudahnya Membayar Pajak Motor & Mobil Secara Online

Bayar Pajak Kendaraan Online Resmi – Sekarang membayar pajak kendaraan bermotor STNK (Mobil/Motor) dipermudah oleh pemerintah dengan memanfaatkan kemajuan teknologi yang sangat canggih dan serba online.

Cara bayar pajak atau STNK sekarang ini sudah mulai berubah dari pembayaran konvensional ke sistem pembayaran online dengan menggunakan aplikasi smartphone, sehingga sudah tidak ada alasan lagi bagi masyarakat untuk tidak membayar pajak kendaraan dengan argumen proses yang rumit dan berbelit.

Download Aplikasi Samsat Digital Nasional

Sebelumnya, aplikasi ini hanya tersedia untuk pengguna android saja, namun update kabar terbaru ternyata aplikasi signal juga sudah dapat diunduh dan digunakan untuk pengguna smartphone IOS. Nah bagi kalian yang ingin mendownloadnya silahkan langsung saja klik instal di bawah ini:

Nama AplikasiSIGNAL–SAMSAT DIGITAL NASIONAL
Versi1.4.1
Update14 Agustus 2022
Support System5.0 dan yang lebih tinggi
Link DownloadKlik Disini

Cara Bayar Pajak Kendaraan STNK Online

Sebagai masyarakat yang bijak maka harus bayar pajak. dengan demikian rakyat dapat makmur karena pemerintah dapat mengelola uang pajak untuk kemaslahatan bersama.

Karena disini sedang membahas tentang membayar pajak kendaraan bermotor, maka berikut kami jelaskan secara singkat mengenai cara menggunakan aplikasi Samsat Digital Nasional untuk pembayaran Pajak secara online:

  1. Silahkan download aplikasi Samsat Digital National terlebih dahulu Disini.
  2. Buka aplikasi tersebut dan langsung saja registrasi (mendaftar)
  3. kalian diminta untuk memasukan data seperti NIK, No STNK & lima digit nomor rangka kendaraan. silahkan masukan saja. jangan ragu!
  4. Selanjutnya kalian akan melihat SKPP elektronik dan juga kode pembayaran (berlaku hanya 2 jam)
  5. Setelah itu lakukan pembayaran melalui mobile banking atau juga bisa melalui ATM
  6. Setelah kalian berhasil melakukan pembayaran, kalain akan mendapatkan E-TBPKB & E-Pengesahan STNK melalui E-mail sesuai akun yang telah kalian daftarkan sebelumnya. Kedua dokumen itu berlaku hingga 30 hari sejak dikirim ke alamat kalian.
  7. Kemudian kalian akan mendapatkan TBPKB/SKPD dan stiker pengesahan STNK dalam bentuk fisik beberapa waktu kedepan. Pihak Samsat akan mengirimkannya ke alamat yang tertera di STNK. Proses pengiriman memakan waktu kurang lebih 7 hari.
  8. Selesai

Hanya dengan modal smartphone dan jaringan internet saja kalian sekarang sudah dapat membayar pajak kendaraan STNK tanpa perlu mengantri dan membuang waktu meninggalkan pekerjaan lain yang lebih penting. dengan begini masyarakat diharapkan tidak lagi beralasan untuk tidak membayar pajak kendaraanya.

Provinsi Yang Sudah Di Dukung

Saat ini aplikasi SIGNAL sudah dapat digunakan untuk melakukan Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor dan SWDKLLJ pada 27 (Dua Puluh Tujuh) Provinsi/wilayah di Indonesia antara lain :

1. Provinsi DKI Jakarta
2. Provinsi Banten
3. Provinsi Jawa Barat
4. Provinsi Jawa Tengah
5. Provinsi Jawa Timur
6. Provinsi Bali
7. Provinsi Sumatera Barat
8. Provinsi Riau
9. Provinsi Kep Riau
10. Provinsi Jambi
11. Provinsi Bengkulu
12. Provinsi Sulawesi Selatan
13. Provinsi Sulawesi Tenggara
14. Provinsi Sulawesi Barat

15. Provinsi NTB
16. Provinsi Lampung
17. Provinsi Kalimantan Barat
18. Provinsi Kalimantan Selatan
19. Provinsi Sumatera Selatan
20. Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
21. Provinsi Bangka Belitung
22. Provinsi Kalimantan Tengah
23. Provinsi Sulawesi Tengah
24. Provinsi Aceh
25. Provinsi Sumatera Utara
26. Provinsi Gorontalo
27. Provinsi Sulawesi Utara

Adapun transaksi pembayaran (saat ini) dapat dilakukan menggunakan Bank Himbara antara lain : Bank Mandiri, BRI, BNI dan BTN serta Bank Pembangunan Daerah yang ada pada 27 Provinsi tersebut di atas. Jika kamu ingin bayar pajak kendaraan menggunakan aplikasi ini cek dahulu apakah daerah kamu sudah tercover dengan pelayanan aplikasi SIGNAL di atas.

Menu Penting Di Dalam Aplikasi Signal

Berikut menu yang ada di dalam aplikasi Samsat Digital Nasional:

  • Pendaftaran: Menu untuk melakukan proses pendaftaran pemilik kendaraan, penetapan pajak SWDKLLJ, PKB, STNK, serta menu untuk mendapatkan kode bayar pajak.
  • Info Proses: Menu untuk melihat sudah sampai mana atau sejauh mana proses yang sedang berjalan
  • Info Pajak: Menu untuk memberikan informasi besaran pajak PKB dan SWDKLLJ kendaraan bermotor.
  • E-TBPKB: Menu ini untuk menampilkan bukti pembayaran yang telah lunas​​​​.
  • E-Pengesahan STNK: Layanan ini menampilkan pengesahan STNK secara elektronik.
  • Pindah Bukti: Menu Pindah Bukti berguna sekali untuk memindahkan e-TBPKB dan e-Pengesahan STNK dari satu smartphone ke smartphone lainnya​​​​.
  • Pengaduan: Jika ada kritik, saran, atau keluhan dalam proses bayar pajak kendaraan melalui aplikasi ini (secara online), gunakan saja menu Pengaduan.
  • Panduan: ​​​​​​Jika kalian masih bingung tentang bagaimana cara pengoperasian aplikasi Samsat Digital Nasional, silahkan buka menu Panduan.

Penutup

Nah demikian tadi pembahasan kita hari ini mengenai bagaimana cara Bayar Pajak Kendaraan (STNK) Online dan Resmi menggunakan aplikasi Samsat Digital Nasional. Untuk informasi bahwa selain untuk membayar pajak kendaraan bermotor, aplikasi ini juga dapat melakukan pembayaran dan pengesahan tahunan secara online Pajak Kendaraan Bermotor, PNBP Pengesahan STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan), dan SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan). Semoga Bermanfaat.

Related: Pengertian Crypto Currency, Pengertian Forex, Pengertian Trading, Pengertian Investasi Properti, Pengertian Inflasi, Tips Investasi Emas, Tips Investasi Tanah

Originally posted 2022-11-01 11:13:01.

Verified by MonsterInsights